Blok Learning Skills dan Bioethics merupakan blok pertama pada tahun pertama pada kurikulum berbasis kompetensi (KBK) yang dilaksanakan di FK UNISMA. Materi blok ini terdiri dari materi – materi yang bertujuan untuk memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa baru untuk menjadi seorang mahasiswa fakultas kedokteran, serta menjadi blok pembuka yang mendasari pemahaman sekaligus membekali mahasiswa dalam mempersiapkan strategi belajar untuk menempuh blok-blok selanjutnya. Pada blok ini diperkenalkan tentang bahan kajian Humaniora Kedokteran yang termasuk di dalamnya adalah Ilmu Pendidikan Kedokteran, bioetika dan medikolegal, kedokteran Islam dan konsep dasar dokter Islami serta tentang keanekaragaman hayati yaitu bahan-bahan alami yang mempunyai efek terapi sebagai ciri khas FK UNISMA. Blok ini berjalan selama 4 minggu dan setiap minggu mahasiswa akan diberikan kasus untuk mengarahkan pemahaman mengenai topik bahasan minggu tersebut.