Blok Patologi Hematoimunologi merupakan blok yang mempelajari tentang kelainan sel-sel darah, sistem kekebalan, koagulasi dan fibrinolisis. Blok ini merupakan blok patologis yang menjadi kelanjutan dari blok imunohematologi di semester satu kurikulum kedokteran tahun 2018.

Blok  Patologi Hematoimunologi merupakan blok kelima yang dilaksanakan di tahun ketiga pada kurikulum berbasis kompetensi (KBK) tahun 2018 yang dilaksanakan di FK UNISMA. Blok ini berjalan selama 3 minggu yang
tersusun atas serangkaian pembelajaran untuk mengarahkan pemahaman mengenai topik bahasan blok
ini. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan antara lain: kuliah interaktif, tutorial, praktikum dan CSL serta membuat
karyatulis ilmiah berupa referat atau journal reading atau penugasan lainnya. Proses penilaian blok akan dilakukan
dalam bentuk ujian mingguan, ujian responsi, ujian blok, dan OSCE yang akan dilakukan pada akhir semester.

Pada minggu pertama mahasiswa akan mempelajari tentang Kelainan pada eritrosit atau sel darah merah dan trombosit. Pada minggu ini akan diberikan materi kuliah tentang overview struktur dan fungsi eritrosit, sintesa hemoglobin, etritropoiesis, metabolisme zat besi, vitamin B-12 dan asam folat serta bilirubin dan kelainan – kelainan eritrosit baik kelainan jumlah, struktur, maupun kelainan fungsi serta pemeriksaan, penegakan diagnosa dan praktikum pemeriksaan darah tepi. Selain itu juga dibahas overview struktur dan fungsi trombosit, hemostasis, trombopoiesis, dan kelainan – kelainan trombosit baik kelainan jumlah, dan struktur. Pada kegiatan ini mahasiswa harus mampu melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik, merencanakan pemeriksaan penunjang, memberikan terapi dan konseling pada kasus-kasus penyakit yang berhubungan dengan kelainan eritrosit sesuai kompetensinya.

Pada minggu kedua mahasiswa akan mempelajari tentang Kelainan pada leukosit dan sistem reticuloendotelial
(kelenjar limfe, limpa dan salurannya).
 Pada minggu ini akan diberikan materi kuliah tentang overview struktur dan fungsi leukosit dan sistem kekebalan, sintesa imunoglobulin, fungsi kekebalan, myelopoiesis, limfopoiesis, dan kelainan – kelainan leukosit baik kelainan jumlah, struktur, maupun kelainan fungsi serta pemeriksaan, penegakan diagnosa serta penatalaksanaan penyakit kelaianan sel darah putih dan sistem kekebalan dan sistem limfatik. Pada kegiatan ini mahasiswa harus mampu melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik, merencanakan pemeriksaan penunjang, memberikan terapi dan konseling pada kasus-kasus penyakit yang berhubungan dengan kelainan
leukosit, sistem kekebalan dan sistem limfatik sesuai kompetensinya.

Pada minggu ketiga mahasiswa akan mempelajari tentang Kelainan sistem kekebalan terutama alergi dan penyakit autoimun, koagulasi dan fibrinolisis serta transfusi. Pada minggu ini akan diberikan materi kuliah tentang kelainan fungsi trombosit serta pemeriksaan fungsi trombosit, overview koagulasi, fibrinolosis, sistem kekebalan dan penegakan diagnosa kelaian pembekuan darah, fibrinolisis, sistem kekebalan  serta transfusion medicine.
Pada kegiatan ini mahasiswa harus mampu melakukan anamnesis, pemeriksaan fisik, merencanakan pemeriksaan penunjang, memberikan terapi dan konseling pada kasus-kasus penyakit yang berhubungan dengan kelainan trombosit sesuai kompetensinya. Selain itu, minggu ini adalah minggu ujian memenuhi tugas dan kewajiban yang ada dalam blok.