- Mata kuliah ini bertujuan pada tinjauan dan diskusi sistem moneter dalam Islam serta praktek lembaga keuangan baik di sektor perbankan atau non-bank.
- Mata kuliah ini akan membahas dan menganalisis pengetahuan dasar tentang arti dan fungsi LKS dan produk-produknya, yang meliputi: perbankan syariah, Pasar modal syariah, Asuransi Syariah, Perusahaan Pembiayaan Syariah (BMT, Koperasi Syariah, Fintech Syariah), Pegadaian Syariah, Modal Ventura Syariah, Dana Pensiun Syariah, dan Penjaminan Syariah.