Mata kuliah ini berisi tentang materi-materi keterampilan berbahasa reseptif. Keterampilan berbahasa reseptif terdiri dari keterampilan menyimak dan membaca. Keterampilan menyimak dan membaca akan memberikan pemahaman tentang teori-teori dasar bagaimana menjadi penyimak dan pembaca yang baik, faktor-faktor dalam kegiatan menyimak dan membaca, serta teknik-teknik menyimak dan membaca. Selain memberikan pemahaman tentang teori-teori menyimak dan membaca, mata kuliah ini juga akan melatih keterampilan menyimak dan keterampilan membaca dengan berbagai praktik-praktik. Pada akhirnya, mata kuliah ini (berbasis riset), diharapkan, mahasiswa dapat menelaah jurnal-jurnal yang berkaitan dengan keterampilan berbahasa reseptif